Dalam bab terakhir di buku "Psikologi Prasangka Orang Indonesia", Alm. Prof. Sarlito mendedikasikannya untuk memaparkan prasangka-prasangka orang Indonesia terkait hal-hal seksual. Dari mitos-mitos yang menghambat fungsionalitas seksual seseorang hingga catatan akan minimnya literasi kita terhadap topik tersebut. Dalam bab terakhir di buku "Psikologi Prasangka Orang Indonesia", Alm. Prof. Sarlito mendedikasikannya untuk memaparkan prasangka-prasangka orang Indonesia terkait hal-hal seksual. Dari mitos-mitos yang menghambat fungsionalitas seksual seseorang hingga catatan akan minimnya literasi kita terhadap topik tersebut. 


Di Indonesia, topik hubungan romansa dan perilaku seksual jarang dibahas secara khusus dalam kajian ilmiah, dan peneliti di bidang ini juga jarang ditemui di publik karena adanya berbagai resiko besar dalam melakukan penelitian serta memaparkan hasilnya. Selama ini kita sering menjumpai riset tentang perilaku seksual ditinjau dari segi kesehatan, masih jarang kita temui pembahasan mengenai perilaku sosialnya. Padahal jika melihat penelitian internasional dalam topik ini kita dapat menjumpai berbagai topik seperti:
Romantic belief yang dialami individu dan kaitannya dengan intensitas konsumsi media romansa yang tinggi

  •  Pengaruh dan pola penggunaan teknologi dalam aktivitas kencan atau seksual, seperti objektifikasi diri, virtue signalling, flirting, courting, sexting, dsb.
  •  Orientasi hubungan jangka pendek atau jangka panjang
  •  Fantasi dan ekspektasi dalam hubungan romansa
  •  Dinamika hubungan pada heteroseksual atau non-heteroseksual
  •  dan masih banyak topik lainnya.

Jurnal Psikologi Sosial mengundang Anda untuk mengirimkan naskah ilmiah seputar perilaku seksual dan hubungan romansa dalam terbitan khusus kami yang bertajuk:  Dating & mating behaviors: Hubungan interpersonal dan perilaku seksual di Indonesia. Kami yakin banyak penelitian dan tugas akhir yang sudah dilakukan di bidang ini, dan kami menghadirkan ruang khusus bagi Anda untuk memaparkan studi empiris guna memperkaya khazanah pengetahuan dan memantik diskusi ilmiah lebih jauh dalam topik ini